Sabtu, 28 September 2013

Menambahkan Fonts pada Ms. Office



Begitu mudahnya bagi sebagian besar orang untuk menambahkan jenis huruf atau fonts pada Ms. Office, namun tidak sedikit pula kita sering jumpai pada pc atau laptop yang masih standar jenis huruf atau fonts yang ada pada Ms. Officenya. Entah karena memang belum tau caranya atau memang karena merasa belum perlu untuk menambahkan jenis fonts baru selain default Ms. Officenya.

Terlepas dari perasaan paling pinter sendiri atau sok menggurui atau riya, takabur dan sebangsanya, postingan kali ini saya ingin berbagi koleksi fonts hands writing hasil download sana-sini. Bagi yang ingin download koleksi fonts hands writing silahkan klik disini. Cara untuk menambahkan atau menginstal fonts tersebut sangat mudah. Sekali lagi bagi sebagian besar orang mungkin suatu hal yang sepele untuk dilakukan.



Caranya, file yang didownload biasanya berupa RAR file, ekstract dulu dengan menggunakan winrar. Setelah itu buka Explorer dengan menglik kanan di tombol START terus kilck Drive C dan Klik Window. Pada folder Window akan ada Folder Font, setelah folder Font langsung copykan saja Font hasil ekstrak tadi kedalam folder Font, dengan begitu otomatis font yang anda download tadi akan muncul di Microsoft Office atau program lainnya.



Selain cara tersebut diatas, yang paling mudah adalah dengan hasil ekstrak file tersebut berupa TrueType Font File, tinggal klik 2 kali file fonts yang ingin yang mau ditambahkan, terus install dengan mengklik instal. Tunggu proses selesai terus Buka MS Word, Pastinya sudah teregistrasi.



Bila ingin mencari jenis fonts lainnya, silhkan download pada situs-situs dibawah ini;

1. http://www.1001freefonts.com

Situs ini memiliki lebih dari 10.000 font gratis yang dapat didownload dengan mudah.

2. http://www.abstractfonts.com

Situs ini menawarkan lebih dari 13.000 font dengan banyak informasi di daLamnya. Sahabat juga bisa mencari font berdasarkan kategori.

3. http://www.dafont.com

Situs ini mungkin adaLah situs penyedia font yang paLing terkenaL. Dengan navigasi yang mudah, sahabat bisa memilih kategori dan mendapatkan font yang diperlukan.

4. http://www.freepremiumfonts.com

Website ini yang terbaik, font berkualitas tinggi dan gratis yang tersedia untuk didownload dengan cepat. Font-font di sini bisa dipiLih berdasarkan tingkat popuLaritas maupun per kategori.

5. http://www.highfonts.com/default.aspx

Dari situs ini Anda dapat mendownload font yang lebih cepat karena pada situs ini, Anda tidak perlu untuk menavigasi ke halaman lainnya. Cukup klik pada gambar dan download akan langsung dimulai. Salah satu kelemahan dari situs ini adaLah sahabat tidak bisa meLihat preview dari font yang dipilih.



Masih banyak lagi situs-situs yang bisa sobat download, hanya duduk manis didepan pc atau laptop dengan ditemani mbah google sobat bisa mencari font yang tepat, sesuai dengan keinginan.


Sekian, semoga bermanfaat………….

0 komentar:

Posting Komentar